fbpx

3 Iklan Animasi Super Kreatif

3 Iklan Animasi Super Kreatif

Bonbiners, sadarkah kalau iklan animasi sedang banyak dibuat belakangan ini?

Hal ini karena rata-rata attention span, atau waktu ketika kita memperhatikan sesuatu semakin ke sini semakin memendek lho, Bonbiners. 

Pada tahun 2000, rata-rata attention span manusia adalah 12 detik. Namun sekarang sudah berubah menjadi 8,25 detik. Data ini bisa Bonbiners gunakan di banyak hal, salah satunya dalam membuat iklan.

Dengan waktu yang sangat singkat ini, jika Bonbiners mau membuat iklan tentu saja iklan tersebut harus menarik sejak detik pertama. 

Caranya bagaimana? Bonbiners bisa membuat iklan animasi!

Iklan Kreatif dengan Animasi

Selain gambarnya yang kreatif dan ga ngebosenin, Bonbiners pun bisa menambahkan unsur storytelling yang membuat target penonton engage dengan iklannya.

Sudah banyak brand perusahaan luar negeri yang membuat iklan animasi untuk iklan TV dan iklan online. Dan inilah 3 iklan animasi paling kreatif, yang bisa menjadi referensi Bonbiners dalam membuat iklan. 

  • Cadbury

Iklan Animasi Super Kreatif
Sumber: Cadbury Dairy Milk – Aliens – Canada (40 secs) https://www.youtube.com/watch?v=ZNRSHr3b4uA

Dengan teknik animasi 3D, iklan Cadbury ini menunjukan jika coklat mereka membuat yang memakannya ceria. 

Didukung dengan storytelling yang ringan di mana para alien kegirangan ketika mencoba coklat yang dibawa astronot, iklan ini berhasil menyampaikan pesannya dengan singkat.

Jenis  seperti ini cocok jika Bonbiners ingin membuat iklan televisi atau media yang biaya pemasangannya berdasarkan durasi.

Tentu saja karena iklan animasi dengan karakter, musik, dan gerakan yang lucu, sudah dapat menarik perhatian penonton sejak detik pertama.

  • Volkswagen

Iklan Animasi Super Kreatif
Sumber: Ads of Brands/Volkswagen Beetle: The Last Mile https://www.youtube.com/watch?v=Vvt8G01jVzg

Sudah menonton iklan animasi mobil Volkswagen atau VW ini? Sedih banget bukan?!

Semua perpaduan artistik di iklan ini membuat kita seperti menonton film pendek. Beberapa hal yang paling menonjol adalah salah satunya teknik animasi 2D yang digunakan.

Dengan visual yang seperti lukisan dan tone warna hangat yang dominan, memberikan emosi melankolis ketika kita menontonnya.

Lalu, yang digambarkan di sini merupakan hal yang pasti bisa dirasakan semua orang, yaitu warisan keluarga. 

Struktur narasi yang rapi membuat kita terus menonton iklan ini sampai akhir. Seperti sebuah film, Bonbiners pasti penasaran dengan ending iklan ini.

Jika Bonbiners ingin membuat iklan dengan tujuan menaikan brand awareness, iklan animasi yang seperti film ini sangat cocok. 

Lalu, coba pasang iklan secara online di sosial media, website, atau platform video lainnya. Pasti brand atau perusahaan Bonbiners melekat di hati target market-nya.

  • Nike 

Iklan Animasi Super Kreatif
Sumber: Mycoolvideos/ Nike Football: The Last Game full edition https://www.youtube.com/watch?v=KriBQVhsgZk

Nike berhasil membuktikan jika iklan animasi akan selalu teringat oleh para penontonnya.

Bonbiners yang mengikuti Piala Dunia 2014 di Brazil pasti masih ingat betapa kerennya iklan animasi dari kampanye #RiskEverything-nya Nike.

Teknik animasi 3D yang digunakan jelas sangat mulus dengan gerakan-gerakan sepakbola penuh aksi seperti di serial Captain Tsubasa atau Shaolin Soccer.

Dan yang paling menonjol adalah para bintang-bintang sepak bola terbaik saat itu yang menjadi karakter utamanya.

Bonbiners yang penggemar sepak bola juga jelas kegirangan melihat para atlet favoritnya menjadi versi animasi, dan menjadi pahlawan yang menyelamatkan dunia sepak bola.

Membuat Iklan Animasi Sebagai Solusi Alternatif

Sekarang, sudah banyak brand atau perusahaan di Indonesia yang membuat iklan-iklan yang kreatif dan asyik untuk ditonton. 

Mulai dari iklan yang lucu, melankolis, dan menggunakan teknik-teknik shooting yang canggih.

Untuk bisa bersaing di ekosistem marketing yang kian kreatif, Bonbiners bisa mencoba memasukkan iklan animasi ke kalender marketing kalian.

Bebaskan imajinasi Bonbiners dalam membuat ide. Karena dengan animasi semua ide pasti bisa diwujudkan tanpa dipusingkan dengan teknik shooting yang rumit.

Manfaatnya pun banyak sekali. Mulai dari mudah mengambil perhatian penonton, hingga mudah diingat.

Apalagi jika menampilkan tokoh terkenal dalam bentuk animasi, para fans-nya pasti kegirangan.

Jika Bonbiners ingin membuat iklan televisi atau iklan online, Bonbiners bisa menghubungi Bonbin Studio dengan klik link ini ya. Ayo kita brainstorming ide bersama!

“Bonbin Studio, Let’s Make The World More Exciting with Characterful Videos!”
Cover: Nida Nabila Khairunnisa | Ilustrasi: Tiara Gabriella
Print Email

Comment

Be the first one who leave the comment.

Leave a Reply